Jumat, 30 Desember 2022

Masjid Raya Citra Grand City

masjid raya citra grand city terletak di komplek perumahan Citra Grand City Palembang. Kami sekeluarga melaksanakan sholat Magrib di masjid ini pada hari Jumat tanggal 30 Desember 2022. Kami berangkat dari Indralaya menuju Palembang untuk bertemu dengan teman kuliah S3 ku pak Dr. Benny Heltonika Dosen Universitas Riau. Beliau sedang berlibur ke Palembang sekaligus mengunjungi adiknya yang kerja di Palembang. Adiknya pak Benny tinggal di perumahan center Park Palembang. Kami menuju perumahan tersebut. Sebelum sampai ke perumahan tersebut kami mampir dulu ke masjid ini untuk melaksanakan sholat magrib. Di masjid ini saya ketemu dengan alumni BDA UNSRI , Andriansyah. Setelah sholat kami melanjutkan perjalanan. 
 

Jumat, 30 September 2022

Masjid Nurul Iman, Karang Agung, Kec.Abdb.PALI


Dalam rangka kegiatan KLH pemberdayaan masyarakat desa sekitar lahan gambut di Desa prambatan , air itam timur, dan tempirai, hari Selasa 27 September 2022. Saya sama rekan kerja dari universitas Sriwijaya pak tanbiyaskur mampir ke masjid ini untuk melakukan sholat Azhar.
 

Jumat, 01 Juli 2022

Masjid Jabal Nur, Gunung Tangkuban Perahu, Lembang, Jawa Barat

 
Masjid Jabul Nur terletak di kawasan wisata alam Gunung Tangkupan Perahu, Lembang, Jawa Barat. Masjid ini merupakan salah satu sarana yang disediakan pengelola wisata untuk para pengunjung. Pada bagian luar masjid dicat warna biru sedangkan bagian dalam dicat warna hijau. Masjid ini terdiri dari dua lantai. Lantai atas yang digunakan untuk sholat. Di masjid ini tidak tersedia toilet. Jika pengunjung mau buang air kecil atau buang air besar harus pergi ke gedung pusat informasi wisata yang terletak tidak jauh dari masjid. Tempat wudhu terletak di bagian belakang masjid. Air yang digunakan untuk wudhu merupakan air pegunungan yang diambil secara langsung dari gunung Tangkupan perahu. Airnya sangat jernih dan dingin. Dalam masjid hanya ada karpet sajadah dua shaf bagian depan. Tempat sholat perempuan dibagian belakang yang dibatasi kain. Luar masjid bagian depan merupakan halaman parkir kendaraan, kanan kiri banyak kios pedagang penjual souvernir. Kawah gunung Tangkupan perahu berada di depan parkir masjid. Kami melaksanakan sholat ashar di masjid ini pada tanggal 30 Juni 2022. Kami kesini dalam rangka liburan anak-anak sekolah. Kami berangkat dari Bogor menuju Bandung pada hari ini. Objek wisata yang dituju adalah gunung Tangkuban perahu. Malam harinya kami ke alun alun kota Bandung, menikmati suasana malam kota Bandung. Berfoto-foto di sekitar gedung Asia Afrika pusat kota Bandung.
 

 

Selasa, 14 Juni 2022

Masjid Muhajirin,

 

Masjid Muhajirin ini berlokasi di Desa....Kecamatan...Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan. Lokasi masjid terletak di pinggir jalan lintas Prabumulih-Palembang. Letak masjid disebelah kiri jalan dari arah Kota Prabumulih. Halaman masjid cukup luas, sangat strategis untuk pelintas jalan mampir ke masjid ini. Warna masjid didominasi warna hijau tua dan hijau muda. Bagian dalam masjid ditutup karpet berwarna merah. Tempat wudhu berada disebelah kiri masjid. Begitu juga toilet nya. Didepan halaman parkir masjid ada rumah marbot disebelahnya ada kamar mandi dan toilet yang bisa digunakan oleh jamaah dan musafir yang singgah. Saya dan anak saya M.Fauzan Zhafran melakukan sholat Zuhur di masjid ini pada tanggal 12 Juni  2022. Kami berdua dalam perjalanan dari Pendopo Kabupaten Pali menuju Indralaya.
Kami berdua paginya dari rumah di Indralaya menuju Kelurahan Handayani Kecamatan Talang ubi kabupaten Penukal abab Lematang Ilir dalam rangka survey melihat  kebun karet disana yang mau dijual pemiliknya. Setelah itu kami pulang ke Indralaya, dalam perjalanan pulang kami mampir sholat di masjid ini.



Jumat, 10 Juni 2022

Masjid Jami' Darussalam, Palem Raya, Indralaya

 

 
Sholat Jumat tanggal 10 Juni 2022, halaman masjid luas. Bangunan masjid juga luas. Tempat wudhu dan toilet berada di bagian belakang masjid. Ruang masjid ber-AC. Karpetnya berwarna merah dan hijau.saat saya dan anak saya M.Fauzan Zhafran  sholat Jumat di masjid ini, jamaahnya banyak sekali anak2anak. Suasana masjid meskipun khatib sedang menyampaikan khutbahnya jadi berbisik karena suara anak-anak yang berbisik.